Installasi Linux Ubuntu 16.04

I. Judul
“Install Linux Ubuntu 16.04

II. Teori Dasar
Ubuntu merupakan software sistem operasi open source yang gratis untuk disebarluaskan di bawah lisensi GNU. Jadi, anda diizinkan untuk menginstal pada computer anda ataupun mengkopi dan menyebarluaskan tanpa harus membayar. Linux merupakan turunan dari unix dan dapat bekerja pada berbagai macam perangkat keras computer mulai dari intel x86 sampai dengan RISC. Dengan lisensi GNU(Gnu Not Unix) anda dapat memperoleh program, lengkap dengan kode sumbernya (source code). 

Tidak hanya itu, anda diberikan hak untuk mengkopi sebanyak anda mau, atau bahkan mengubah kode sumbernya dan itu semua legal dibawah lisensi. Meskipun gratis, lisensi GNU memperbolehkan pihak yang ingin menarik biaya untuk pengadaan meupun pengiriman program.
Asal mula nama Ubuntu berasal dari Afrika selatan yang berarti “Kemanusiaan kepada sesama”. Ubuntu didesain untuk kepentingan penggunaan personal, namun versi server Ubuntu juga tersedia dan telah dipakai secara luas.
Proyek Ubuntu resmi disponsori oleh Canonical Ltd. Yang merupakan sebuah perusahaan yang dimiliki oleh pengusaha Afrika Selatan Mark Shuttlewortg. Tujuan dari distribusi Linux Ubuntu adalah membawa semangat yang terkandung didalam filosofi Ubuntu ke dalam dunia perangkat lunak. Ubuntu adalah system operasi lengkap berbasis Linux, tersedia secara bebas dan mempunyai dukungan baik yang berasal dari komunitas maupun tenaga ahli professional.
 Ubuntu terdiri dari banyak paket, kebanyakan berasal dari distribusi dibawah lisensi-lisensi software babas. Namun, beberapa software khususnya driver menggunakan proprietary software. Lisensi pada umumnya adalah GNU General Public License (GPU GPL) dan GNU Lesser General Public License (GPU LGPL), dengan tegas menyatakan bahwa pengguna dengan bebas dapat menjalankan, menggandakan, mempelajari, memodifikasi dan mendistribusikan tanpa pembatasan apapun. Namun tetap ada software proprietary yang dapat berjalan di Ubuntu. Ubuntu berfokus pada ketersediaan kegunaan pada orang disfungsi, keamanan dan stabilitas.
Ubuntu juga berfokus pada internasionalosasi dan aksesibilitas untuk dapat menjangkau sebanyak-banyaknya orang. Dalam hal keamanan, perangkat sudo dapat meningkatkan privillage secara sementara untuk melakukan tugas administrative, sehingga akun root dapat terus terkunci dan mencegah orang tidak terauthorisasi melakukan perubahan system atau membuka kelemahan keamanan.

III. Alat dan Bahan
A. Seperangkat PC
B. CD/DVD yang berisi Sistem Operasi Linux Ubuntu 16.04

IV. Langkah Kerja
1. Hidupkan PC
2. Masu ke menu BIOS dengan menekan tombol DEL/F2
3. Atrue Prioritas BOOT dengan memposisikan UEFI pada urutan pertama
4. Masukkan CD/DVD Linux Ubuntu 16.04
5. Kemudian “Save & Reset” Settings. PC kemudian restart.
6. Saat PC mulai hidup, tekan dimana saja pada keyboard agar masuk ke menu Install. Tunggu hingga muncul menu Bahasa dan Install Ubuntu
7. Saat masuk ke halaman Install, Pilih bahasa yang ingin digunakan, kemudian klik Instal Ubuntu
8. Ceklis opsi ‘Install third party software..’ kemudian continue
9. Pilih pada ‘Erase disk and install Ubuntu’
10. Muncul peringatan format disk, klik Continue
11. Pilihlah lokasi kita berada, ketik saja Jakarta atau klik saja pada peta indonesia. Kemudian klik Continue. 
12. Pilih bahasa untuk keyboard layout, lalu forward
13. Buatlah nama pengguna dan password, dan klik forward
14. Penginstallan akan dimulai. Tunggulah hingga proses selesai.
15. Setelah selesai, Ubuntu akan meminta Restart. Klik ‘Restart Now’
16. Setelah Restart, ubuntu meminta DVD untuk dikeluarkan. Keluarkan DVD, kemudian tekan ‘Enter’

17. PC kembali restart, kemudian akan Muncul Desktop Ubuntu 16.04

V. Hasil
Tampilan Desktop Ubuntu 16.04


VI. Analisa
Ubuntu merupakan sistem operasi gratis atau open sorce, Ubuntu juga tidak memerlukan spesifikasi computer yang tinggi untuk menginstalnya, spesifikasi computer yang rendah pun sudah bisa menggunakan Ubuntu.
Dibandingkan dengan sistem operasi windows, proses penginstallan Ubuntu juga tidak terlalu lama seperi windows. Langkah-langkah menginstalpun juga tidak terlalu sulit untuk dilakukan.

VII. Kesimpulan
Ubuntu merupakan sistem operasi open source dibawah lisensi GNU.  Asal mula nama Ubuntu berasal dari Afrika selatan yang berarti “Kemanusiaan kepada sesama”. Salah satu kelebihan utama Ubuntu adalah terbabas dari virus. Untuk mengupdate dan mendapatka aplikasi Ubuntu diperlukan koneksi internet. Sejumlah aplikasi yang biasa digunakan sehari-hari sudah diinstal pada ubuntu

VIII. Daftar Pustaka
Munawir. 2011Ubuntu Indonesia.com. Aceh : Ubuntu-indonesia.com.
Ubuntu Server Guide

Nama         : Zahratul Aini Akbar
No. BP        : 1801091008
Kelas          : MI 1 A
Laporan Ke : 7

Komentar